Social Icons

Senin, 04 April 2016

SIAPA bilang seni hadroh tradisional nggak menarik...

SIAPA bilang seni hadroh tradisional nggak menarik. Anak-anak MIM 3 WONOASRI mampu membuktikan kalau seni itu bisa eksis dan bersaing dengan kesenian modern. 

Bahkan, grup seni hadroh madrasah ini sudah sering tampil di berbagai even.
Grup seni hadroh MIM 3 WONOASRI juga tampil memukau waktu acara MUSYDA MUHAMMADIYAH di Watukebo beberapa waktu lalu. ‘’ Seni hadroh tradisional dikembangkan di MIM 3 ini sejak tahun 2010,’’ Walaupun awalnya banyak kesulitan untuk melatih anak-anak hadroh, tapi guru pembimbing nggak patah semangat. ‘’Terkadang anak-anak koordinasinya agak lambat kalau dipanggil kurang cepat, tetapi alhamdulillah akhirnaya berjalan lancar,’’ Pengembangan seni hadroh di MIM 3  tak hanya berkutat pada skill, tapi juga variasi lagu, musik dan sebagainya. Latihannya sendiri dilakukan seminggu sekali pada waktu pengembangan diri dan jika akan tampil dalam sebuah acara.

Dengan adanya seni hadroh  ini diharapkan bakat-bakat anak bisa terus berkembang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar